Sunday, 24 April 2016

[Tips& Tricks] How to resume downloaded file with 99%

idm-99-persen-banner

Download merupakan suatu aktivitas yang kita lakukan untuk mengunduh sebuah file yang memang kita perlukan baik berada di suatu linknya berada di suatu website atau link direct langsung ke server, namun apa bagaimana kalau saat kita download dengan IDM (Internet Download Manager) tiba-tiba macet atau stag di tengah-tengah download, katakanlah 50% atau bahkan yang lebih menyakitkan membuat kalian geram, saat download sekitar 4GB atau lebih sudah mencapai 99% macet dan IDM tidak mau melanjutkannya, perintahnya hanya connecting-->Send Get dan tidak berjalan lagi.
21
Jika hal tersebut terjadi janganlah panik, Ini terjadi karena koneksi yang tidak stabil, atau faktor lainnya seperti, IDM yang lama, banyaknya virus atau tingginya processes pada Operating System, sehingga IDM tidak merespon downloadnya. Berikut tips & trick cara meresume atau melanjutkan download yang macet di 99% atau 50%, dst :
1. Kalian lakukan yaitu klik pause pada IDM, jika tidak tersedia tombol pause, tutup sajalah dialog IDM tersebut, jangan tekan tombol cancel.
2. Download ulang file tersebut dari servernya misalnya uptobox, indowebster, 4shared, dll. disaat itu muncul dialog download yang baru, kemudia klik pause kembali dan buka IDMnya.
3. Klik 2x, maka akan muncul seperti ini
4
4. Copy Address yang di blok biru dan pastekan pada address yang filenya tadi gagal, langkah-langkahnya sama seperti no3.
5. Kemudian klik resume download, nantinya IDM akan melanjutkan downloadnya kembali.
6. Jika langkah diatas gagal, hal yang harus dilakukan yaitu, pause dialog download IDM dan cobalah connect dengan hal yang lain, jika kalian sebelumnya connect dengan misalnya wifi.id atau hotspot lainnya, cobalah dengan melakukan download theatering dari smartphone kalian, Insya Allah akan berhasil lanjut downloadnya.
Catatan : Trick ini tidak selamanya berlaku, tergantung servernya apakah memiliki fitur resume atau menyediakannya, tetapi jika server tersebut tidak memiliki atau menyediakan sistem resume, kalian bisa menggunakkan SSH untuk tunneling download dengan opsional sistem resume.
Share:

0 komentar:

Post a Comment